Ompi TV - Coba kamu bayangkan seorang nenek berusia sudah 83 tahun? Mungkin umumnya sebagian besar orang tua di usia segini sudah menikmati masa tuanya sambil menimang cucu, masa pensiun yang tenang dengan bermacam-macam fasilitas yang ada.
Akan tetapi tidak untuk Shila Ghosh, Wanita tua yang tinggal Di Pali, Bengal Barat, India ini setiap hari naik bus untuk menjajakan dagangannya dan kembali lagi dari tempat jualan ke rumahnya.
Nenek itu sudah melakukan hal ini sejak lama, meski kadang ketika berjualan tak banyak yang membeli dagangannya. Seperti yang dilansir dari Telegraph India, Kala Shila ditanyai mengapa ia tidak lelah melakukan jualan setiap hari, ia hanya tersenyum dan berkata, "Tidak, jika saya kesini dengan naik bus. Lagipula, kesehatanku tidak seburuk itu."
Mungkin tidak hanya sampai disitu saja yang membuat banyak orang heran, wanita yang sudah usia lanjut ini masih memiliki tanggungan 4 anggora keluarga, sementara ia berpenghasilan setiap harinya 400 Rupee dan itu seperti tidak akan pernah cukup.
Mungkin Shila bisa saja menjadi pengemis, akan tetapi ia masih memiliki harga diri dan rasa hormat pada orang lain, sehingga dirinya lebih memilih untuk bekerja dengan tenaga seadannya daripada harus mengemis di jalanan.
Shila merupakan wanita yang luar biasa ia tidak menyerah dan mengeluh dengan keadaan. Ia sadar bahwa ia sudah tidak muda lagi, akan tteapi ia harus melakukan sesuatu untuk bertahan hidup dan mencukupi kehidupan yang serba terbatas.
Ia bahkan tidak pernah memikirkan dirinya sendiri, dan masih menjadi tulang punggung untuk 4 orang anggota keluarganya.
Sebuah kisah kehidupan sederhana dari seorang wanita tua, ia memberikan pelajaran untuk kita semua mengenai sebuah perjuangan dalam hidup, mungkin tidak banyak dari kita yang benar-benar berjuang dalam kehidupan, dan hanya menikmati hidup dan menantikan bola itu datang sendiri pada kita. Dan mudah mengeluh kala kesulitan datang menghampiri.
Jangan mengeluh atas gaji yang didapatkan. Usahakan dengan halal apa yang ingin kita raih. Jangan mudah mengeluh, Kamu bisa melakukan banyak hal apapun itu bentuknya. Jangan menyerah pada kemiskinan, berusaha dan berusaha. Dunia ini adil untuk mereka yang mau berusaha dan hasil bakal datang kepada mereka yang mau berjuang.