Gagal di Piala Dunia Qatar kemarin bersama dengan Timnas Belgia bukan berarti lantas membuat si kapten Manchester City ini down semangatnya dalam laga-laga berikutnya bersama dengan Manchester City.
Terbukti di Carabao Cup putaran ke-4 kemarin Kevin de Bryune langsung tancap gas dengan memberikan 2 assist ketika Manchester City mengalahkan Liverpool dengan skor 3-2.
Bahkan menurut Pep Guardiola, Laga menghadapi Liverpool itu merupakan laga balas dendam bagi Kevin de Bryune, sekaligus pembuktian bahwa sebenarnya dia layak menang.
Yang menghebohkan bahkan media sepakbola mengabarkan jika Pep Guardiola pelatih yang pelit pujian itu sampai memuji Kevin De Bryune setinggi langit, sampai-sampai menyebut jika De Bryune layak disebut sebagai legenda Manchester City.
Sedikit sejarah De Bryune, dia dibuang oleh Chelsea ketika itu dan bergabung dengan Wolfsburg dan kemudian dibeli oleh Manchester City pada 2015 karena pemain berpaspor Belgia ini berhasil membuktikan diri sebagai pemain muda hebat ketika di Wolfsburg.
Gimana tuh apakah sudah layak memang abang Kevin de Bryune ini disebut legenda di Manchester City?